Search This Blog

Monday, June 25, 2012

Rahasia Komputer/Laptop Yang Baik 2012

Berbicara masalah komputer yang baik, yang bagus, yang mantap atau yang apalah… sejujur-jujurnya dan sebenar-benarnya saya juga bukan pakarnya.. jadi harap kiranya para master-master komputer dan teman-teman semua tidak berfikir bahwa kali ini saya sedang menggurui anda-anda semua,, permisi mas mau lewat……. :D :D :D
Sekarang banyaknya sekali berbagai pilihan bentuk dan jenis komputer tersedia, mulai dari harga yang relatif terjangkau hingga harga yang mahal. Banyaknya variasi ini disatu sisi memang menguntungkan karena memberikan banyak pilihan namun disisi lain bisa membuat para  pembeli kebingungan menentukan jenis komputer yang paling tepat yang bisa digunakan.
Awalnya saya juga bingung dan tidak tahu mana yang baik. berawal dari kebingungan itu, mulailah saya menelusuri seluk beluk komputer hingga dipersimpangan jalan didunia maya, bertemulah saya dengan beberapa artikel yg menurut saya layak untuk dijadikan dasar dalam menentukan pilihan terhadap jenis, bentuk dan spesifikasi Komputer.
Ketika kita akan membeli komputer ada beberapa hal yang harus diperhatikan.
Pertama; Mobilitas.  Jika anda lebih banyak menggunakan komputer secara mobile, pilih Notebook atau Netbook. Desktop PC bisa dipilih jika komputer lebih banyak digunakan dimeja kerja yang tidak/jarang berpindah-pindah. KeduaHarga. Jika anda peduli pada harga, pilih Desktop PC atau Netbook. Untuk harga yang sama, spesifikasi desktop PC jauh lebih tinggi dibandingkan Notebook atau Netbook. Desktop PC juga memiliki keunggulan dalam hal penambahan komponen baru atau penggantian komponen tertentu. Ketiga; Fungsionalitas. Jika anda menggunakan komputer hanya untuk browsing, chatting, menulis dan bekerja dengan aplikasi perkantoran (pengolah kata, spreadsheet dan presentation), pilihlah Netbook. Netbook juga bisa dipilih jika anda berniat membekali anak anda dengan komputer yang ringan baik dari sisi berat, harga maupun aplikasi yang digunakan. Netbook cocok digunakan untuk mengerjakan tugas-tugas sekolah yang memerlukan komputer Jika anda pengguna aplikasi kelas berat semacam edit gambar, multimedia atau programming, gunakan Desktop PC atau Notebook. Jangan memilih Netbook karena spesifikasi Netbook diperuntukkan untuk aplikasi ringan seperti pengolah kata, browser dan messenger. Dalam bahasa marketing, Notebook dan Desktop PC diperuntukkan bagi content maker (pencipta aplikasi) sedangkan Netbook diperuntukkan bagi content user (pengguna aplikasi), meski demikian hal ini tidak sepenuhnya tepat karena para pengguna games tentu lebih memilih Notebook atau Desktop PC dibandingkan Netbook. Keempat; Penempatan. Netbook atau Notebook cocok digunakan untuk tempat yang ringkas dan digunakan hanya pada waktu tertentu sedangkan Desktop PC lebih tepat digunakan untuk workstation yang sifatnya menetap. Karena ukurannya yang compact, Notebook dan Netbook membuat meja kerja tampak lebih rapi. Kelima; Upgrading & Kelengkapan. Desktop PC relatif lebih mudah diupgrade dan ditingkatkan kemampuannya dibandingkan Netbook maupun Notebook. Karena ukurannya yang kecil dan compact, penggantian komponen tertentu pada Notebook maupun Netbook memerlukan pheriperal khusus dan terbatas pada beberapa komponen tambahan saja.
Lantas, apa saja sih yang perlu diperhatikan jika memilih komputer? Agar tidak bingung, berikut adalah checklist yang bisa menjadi rujukan jika hendak memilih komputer :
  1.  Processor. Processor ibarat otak komputer. Processor menjadi komponen utama yang menentukan kecepatan komputer. Desktop PC dan Notebook umumnya memiliki tipe processor Intel Pentium sedangkan Netbook menggunakan processor Atom. Processor Atom menggunakan sedikit daya listrik namun daya komputasinya lebih rendah daripada processor Pentium. Selain Intel Pentium tersedia juga processor Intel Celeron, AMD Athlon, AMD Sempron dan AMD Duron. Intel Celeron adalah generasi processor Intel dengan harga dan kecepatan lebih rendah daripada Pentium. Processor Athlon merupakan processor buatan AMD yang sepadan dengan Pentium sedangkan Sempron dan Duron sepadan dengan Celeron. Kecepatan processor diukur dalam Ghz, semakin tinggi semakin cepat
  2.  RAM (Random Access Memory)/Memori. RAM merupakan komponen penunjang kecepatan komputer. Processor tinggi namun RAM rendah akan tetap menghasilkan komputer yang lambat. RAM diukur dalam satuan MB (Mega Byte) atau GB (Giga Byte). Untuk komputer generasi saat ini, RAM minimal 1 GB merupakan satu keharusan karena beberapa sistem operasi modern mempersyaratkan demikian.
  3. Harddisk. Harddisk digunakan untuk penyimpanan data. Diukur dalam satuan GB (Giga Byte), beberapa tipe harddisk mencapai ukuran 1 TB (1 Tera Byte = 1024 GB). Selain ukuran besar, perhatikan ukuran kecepatan harddisk, yang diukur dalam satuan RPM. Semakin tinggi RPM semakin cepat harddisk yang digunakan. Harddisk terdiri dari beberapa tipe, antara lain IDE, SATA dan SCSI. Harddisk SCSI lebih cepat dan umum digunakan untuk server, namun harganya lebih tinggi daripada harddisk SATA maupun IDE. Jika memilih Notebook atau Netbook, pilih tipe yang memiliki harddisk besar karena harddisk untuk Netbook atau Notebook berukuran istimewa (kecil dan tipis) dan tidak mudah diganti seperti halnya Desktop PC.
  4. Pheriperal. Pilihlah tipe komputer yang memiliki pheriperal tambahan yang banyak. Wireless LAN/WLAN merupakan komponen wajib selain konektor RJ-45 untuk network via kabel. Tambahan optical drive seperti CD/DVD ROM dan CD/DVD RW juga bisa menjadi pilihan menarik. Pilih juga tipe komputer dengan komponen tambahan seperti slot untuk USB, Memory Card Reader, Bluetooth dan lain-lain
  5. Daya Batterai. Hal ini harus diperhatikan jika memilih Notebook/Netbook. Akan sangat menjengkelkan jika kita sedang bekerja secara mobile namun terhenti karena batterainya cepat habis.
  6. Teknologi. Teknologi komputer lekas usang. Lebih baik memilih spesifikasi yang lebih tinggi dari kebutuhan dibandingkan menghemat beberapa rupiah namun kemampuannya tertinggal hanya dalam hitungan beberapa bulan saja
  7. Sistem. Ada beberapa tipe komputer yang dioptimasi hanya untuk sistem operasi tertentu. Sebagian besar komputer yang dijual malah tidak menyertakan sistem. Tanyakan pada penjual sistem operasi apa saja yang didukung dan kemungkinan menggunakan sistem dengan tipe dan versi yang berlainan.
Dan ketika kita harus memilih antara memori dan hardisk maka ada satu hal yang perlu dipertimbangkan, apakah kita menggunakan komputer sebagai tempat untuk menyimpan data atau sebagai alat untuk bekerja. Jika hanya membutuhkan media penyimpanan yang besar alangkah sebaiknya kita memilih komputer dengan hardisk yang besar. Akan tetapi jika kita membutuhkan komputer sebagai alat untuk bekerja dengan program-program yang berat, maka sebaiknya kita memilih komputer dengan memori yang besar pula.
Hidangan Penutup ;
  • Processor : Berapa sih yang dibutuhkan untuk menjalankan program Windows word.
Praktekin saja : Buka Task Manager (Ctrl + ALt + del) lalu cari Processes, lalu buka Windows Word.
Ket: Untuk membuka Windows Word, CPU di Processes menunjukan angka 20, itu artiya 20% dari total processor kita, Jika angka di processes menunjukan lebih besar dari 70 % dan berlangsung lama maka saya sarankan anda harus beli komputer yang lebih tinggi processornya.
  • Memory
Caranya sama kayak buat processor, lalu coba buka Windows Word.
Setelah melihat di Task Manager > Processes >Mem Usage maka saya melihat angka yang sangat kecil yaitu 6000 K atau 6 MB yang terpakai dari sekitar 256 MB yang tersedia. berarti masih lumayan.. :D
  • Cache
Selanjutnya silahkan periksa proses selain program yaitu systemnya.
Cek : Task Manager>Performance lalu cari System Cach, Jika system Cache lebih dari 100 MB itu sudah mmuantap…
  • Harddisk
Cek besarnya ruang yang tersisa dihardisk. Cara mengetahui kapasitas harddisk/drive : …………………………..pasti anda sudah tahu…….. :D
Sumber; Tips Memilih Komputer : Antara Netbook, Notebook dan Desktop PC
Oleh: Setyo Wirawan
http://www.google.co.id/#sclient=psy-ab&hl=id&source=hp&q=tips+memilih+komputer+yang+baik&pbx=1&oq=tips+memilih+kompu&aq=3&aqi=g4&aql=&gs_sm=1&gs_upl=1153329l1168971l2l1172057l34l21l8l4l6l0l592l6631l0.2.9.3.6.1l33l0&bav=on.2,or.r_gc.r_pw.r_cp.,cf.osb&fp=7e89b06222e1bcaa&biw=1138&bih=518
http://ilmusalman.wordpress.com/2007/09/26/cara-memilihmembeli-komputer-yang-baik/

0 comments:

Post a Comment