A. Pengertian Java
Java
adalah sebuah teknologi yang diperkenalkan oleh Sun Microsystems pada
pertengahan tahun 1990. Menurut definisi dari Sun, Java adalah nama
untuk sekumpulan teknologi untuk membuat dan menjalankan perangkat lunak
pada komputer standalone ataupun pada lingkungan jaringan. Kita
lebih menyukai menyebut Java sebagai sebuah teknologi dibanding hanya
sebuah bahasa pemrograman, karena Java lebih lengkap dibanding sebuah
bahasa pemrograman konvensional. Teknologi Java memiliki tiga komponen
penting, yaitu:
· Programming-language specification
· Application-programming interface
· Virtual-machine specification
B. Java API
· Java Standard Edition (SE), sebuah standar API untuk merancang aplikasi desktop dan applets dengan bahasa dasar yang mendukung grafis, M/K, keamanan, konektivitas basis data dan jaringan.
· Java Enterprose Edition (EE), sebuah inisiatif API untuk merancang aplikasi server dengan mendukung untuk basis data.
· Java
Macro Edition (ME), sebuah API untuk merancang aplikasi yang jalan pada
alat kecil seperti telepon genggam, komputer genggam dan pager.
C. Java Virtual Machine
Java
Virtual Machine (JVM) adalah sebuah spesifikasi untuk sebuah komputer
abstrak. JVM terdiri dari sebuah kelas pemanggil dan sebuah interpreter
Java yang mengeksekusi kode arsitektur netral. Kelas pemanggil memanggil
file .class dari kedua program Java dan Java API untuk dieksekusi oleh
interpreter Java. Interpreter Java mungkin sebuah perangkat lunak
interpreter yang menterjemahkan satu kode byte pada satu waktu, atau
mungkin sebuah just-intime (JIT) kompiler yang menurunkan bytecode arsitektur netral kedalam bahasa mesin untuk host computer.
D. Sistem Operasi Java
Sistem
operasi biasanya ditulis dalam sebuah kombinasi dari kode bahssa C dan
assembly, terutama disebabkan oleh kelebihan performa dari bahasa
tersebut dan memudahkan komunikasi dengan perangkat keras.
Satu
kesulitan dalam merancang sistem basis bahasa adalah dalam hal proteksi
memori, yaitu memproteksi sistem opeasi dari pemakai program yang
sengaja memproteksi pemakai program lainnya. Sistem operasi tradisional
mengaharapkan pada tampilan perangkat keras untuk menyediakan proteksi
memori. Sistem basis bahasa mengandalkan pada tampilan keamanan dari
bahasa. Sebagai hasilnya, sistem basis bahasa menginginkan pada alat
perangkat keras kecil, yang mungkin kekurangan tampilan perangkat keras
yang menyediakan proteksi memori.
E. Dasar Pemrograman
Java2 adalah generasi kedua dari Java platform
(generasi awalnya adalah Java Development Kit). Java berdiri di atas
sebuah mesin interpreter yang diberi nama JVM. JVM inilah yang akan
membaca bytecode dalam file .class dari suatu program
sebagai representasi langsung program yang berisi bahasa mesin. Oleh
karena itu, bahasa Java disebut sebagai bahasa pemrograman yang portable karena dapat dijalankan pada berbagai sistem operasi, asalkan pada sistem operasi tersebut terdapat JVM.
Platform Java terdiri dari kumpulan library, JVM, kelas- kelas loader yang dipaket dalam sebuah lingkungan rutin Java, dan sebuah compiler, debuger, dan perangkat lain yang dipaket dalam Java Development Kit (JDK). Java2 adalah generasi yang sekarang sedang berkembang dari platformJava. Agar sebuah program Java dapat dijalankan, maka file dengan ekstensi ''.java'' harus dikompilasi menjadi file bytecode. Untuk menjalankan bytecode tersebut dibutuhkan JRE ( Java Runtime Environment)
yang memungkinkan pemakai untuk menjalankan program Java, hanya
menjalankan, tidak untuk membuat kode baru lagi. JRE berisi JVM dan libraryJava yang digunakan.
PlatformJava memiliki tiga buah edisi yang berbeda, yaitu J2EE ( Java2 Enterprose Edition), J2ME ( Java2 Micro Edition) dan J2SE ( Java2 Second Edition). J2EE adalah kelompok dari beberapa API ( Application Programming Interface) dari Java dan teknologi selain Java. J2EE sering dianggap sebagai middleware atau teknologi yang berjalan di server,
namun sebenarnya J2EE tidak hanya terbatas untuk itu. Faktanya J2EE
juga mencakup teknologi yang dapat digunakan di semua lapisan dari
sebuah sistem informasi. Implementasi J2EE menyediakan kelas dasar dan
API dari Java yang mendukung pengembangan dari rutin standar untuk
aplikasi klien maupun server, termasuk aplikasi yang berjalan di web browser. J2SE adalah lingkungan dasar dari Java, sedangkan J2ME merupakan edisi library yang dirancang untuk digunakan pada device tertentu seperti pagers dan mobile phone.
Java merupakan bahasa pemrogrman yang bersifat case sensitive
yang berarti penulisan menggunakan huruf besar ataupun huruf kecil pada
kode program dapat berarti lain. Misalnya penulisan "System" akan
diartikan berbeda dengan "system" oleh interpreter. Java tidak seperti
C++, Java tidak mendukung pemrograman prosedural, tapi mendukung
pemrograman berorientasi objek sehingga ada sintaks class pada kode programnya
Sumber : http://danisetiyawan.com/pengertian-android-kekurangan-dan-kelebihannya/
0 comments:
Post a Comment